makan sehat untuk usus |
Dalam sistem perncernaan manusia,terdapat salah satu
bagian yang penting, yaitu usus. Usus sendiri dibedakan menjadi 2 bagian yaitu
usus halus dan usus besar.
Di dalam usus halus, terjadi proses penyerapan sari
sari makanan.setiap nutrisis yang terkandung dalam makanan yang kita makan, akan
terserap di usus halus.sedangkan usus besar memiliki fungsi sebagai tempat
terbentuknya feses yang merupakan zat zat sisa yang tidak terserap di usus
halus.
Selain itu, fungsi penting usus halus adalah tempat
terjadinya penyerapan kembali air, sehingga tubuh manusia tidak kekurangan
cairan.
Mengingat pentingnya fungsi usus, maka kesehatan usus
perlu diperhatikan dengan baik.salah satu cara menjaga kesehatan usus adalah
dengan memperhatikan pola makan dan jenis makanan yang kita konsumsi.
Tidak semua jenis makanan berdampak baik terhadap
usus. Makanan makanan ysng mengandung kadar lemak tinggi, mengandung banyak
pengawet dan penyedap sangat tidak baik bagi usus.usahakan agar anda
menghindari makanan makanan tersebut.
Makanan apa sajakah yang baik untuk kesehatan usus??? Berikut akan dijelaskan 7 makanan yang baik untuk kesehatan usus dan dapat dijadikan pertimbangan anda dalam memilih makanan.
1. MAKANAN FERMENTASI
Di dalam pencernaan, khususnya usus terdapat bakteri
baik yang bisa membantu pencernaan makanan, menjaga keseimbangan, penyerapan
nutrisi dan pembuangan racun.
Jika keseimbangan bakteri tersebut terganggu, maka
kesehatan seluruh tubuh terganggu, mengingat hampir 80% sistem kekebalan tubuh
berada di usus.
Untuk menjaga keseimbangan bakteri baik dalam usus, ada
bisa mengkonsumsi makanan makanan fermentasi seperti yogurt,acar, tempe dan
kimchi. Keseluruhan makanan tersebut merupakan makanan prebiotik yang sangat
baik untuk kesehatan usus.
2. KACANG KACANGAN
Kacang kacangan memiliki kemampuan membersihkan usus
bersar,s erta kaya nutrisis dan antioksidan. Kacang kacangan dan biji bijian
adalah makanan kaya akan zat besi, seng, kalium, kalsium, vitamin B, dan protein.
Dengan mengkonsumsi kacang kacangan seperti kacang
hijau, almond, kedelai, kacang polong, maka kebutuhan tubuh anda terhadap
nutrisi nutrisi tersebut bisa terpenuhi.
3. PISANG
Pisang merupakan salah satu jenis buah yang bertekstur
lembut dengan rasa yang enak. Buah ini
bisa disebut sebagai pati resisten. Sistem Anda tidak mampu mencernanya,
tapi bakteria yang baik yang telah berkoloni di dalam tubuh Anda bisa.
Makan pati resisten bisa membantu bakteri berkembang
dan menjaga mikrobiome Anda. Tak seperti makanan lain yang menghasilkan lorong,
pisang baik di dalam perut Anda. Dengan rutin mengkonsumsi pisang, bisa
menghindarkan anda dari masalah pencernaan seperti diare.
4. BROKOLI
Supaya memiliki tubuh yang indah dan sehat, kita perlu
menjaga kesehatan sistem pencernaan dengan mempercepat pergerakan makanan.salah
satu caranya adalah dengan mengkonsumsi makanan tinggi serat. Makanan tinggi
serat sangat baik untuk pencernaan terutama usus.
Brokoli adalah salah satu contoh sayuran yang kaya
akan serat. Sayur brokoli ini memiliki kemampuan besar mendetoksifikasi usus
besar setiap kali anda memakannya. Dengan mengkonsumsi brokoli secukupnya, maka
kebersihan saluran pencernaan terjaga dengan baik sehingga tubuh anda menjadi
sehat.
5. SAYURAN BERDAUN HIJAU TUA
Sebagian besar orang merasa enggan memakan sayuran, mereka
lebih memilih mengkonsumsi daging dan makanan cepat saji lainnya yang dari segi
kesehatan sudah tidak baik berbeda dengan sayuran sayuran hijau yang sangat
berkhasiat untuk tubuh.
Sayuran sayuran berdaun hijau tua seperti sayur hijau,
kangkung dan bayam bersifat melindungi pencernaan dan melindungi usus besar.
Klorofil yang larut dalam lemak akan menempel pada
lapisan dinding usus besar, menangkap bakteri jahat dan menghilangkannya dari
usus besar, serta menjaga lapisan lendir dalam diding saluran pencernaan.
Sayuran hijau berklorofil tinggi akan membantu menjaga
kesehatan usus sekaligus mendetoksifikasi hati.
6. ASPARAGUS
Asparagus adalah suatu jenis sayuran dari satu spesies
tumbuhan dengan genus Asparagus,
terutama batang mudanya. Asparagus telah digunakan sejak lama sebagai bahan
makanan karena rasanya yang sedap. Selain memiliki rasa yang sedap, asparagus
juga memiliki kandungan gizi yang tinggi, salah satunya adalah inulin (serat).
Sayuran ini mengandung level inulin tinggi, sekitar 15
gram tiap saji. Inulin adalah serat yang bisa dicerna dan bertindak sebagai
prebiotik, tipe gizi yang memberikan nutrisi kepada bakteri ramah yang hidup di
dalam saluran pencernaan.
Asparagus juga memiliki level vitamin B padat dan
antioksidan pelawan peradangan. Seperti sayuran renyah lainnya, asparagus tidak
berpotensi menyebabkan kentut berlebihan.
7. MADU
Rasa manis alami pada madu dan kandungan gizi
didalamnya, menjadikan madu disukai banyak orang.madu mengandung berbagai
komponen gizi seperti karbohidrat, asam amino, mineral, enzim, vitamin, air,
dan zat zat organik lainnya.
Dari jaman dahulu,madu sudah sangat terkenal dengan
khasiatnya dalam menyembuhkan berbagai macam penyakit. Khususnya menjaga
kesehatan organ penernaan karena madu mengandung enzim tinggi sehingga mampu
mempermudah proses pengolahan makanan di dalam usus dan lambung.
Dengan mengkonsumsi madu, dapat membantu mencegah
terjadinya peradangan usus, tukak lambung dan infeksi lambung. Madu alami juga
dapat membantu kinerja usus dan menjaga kesehatan usus.
Demikianlah informasinya, semoga bermanfaat.sebagai
salah satu organ penting dalam tubuh,maka hendknya kita menjaga kesehatan usus
sedini mungkin.hal ini bisa dimulai dengan merubah jenis dan pola makanan. Ingatlah
bahwa kesehatan orang pencernaan adalah kesehatan tubuh anda
Terus memberikan manfaat bagi orang lain adalah hal yang sangat menyenangkan. Salam
BalasHapus